Rabu, 18 Februari 2009

Pengertian Management Trainee

Mungkin teman2 pada sering liat tulisan Management Trainee (MT) di lowongan-lowongan kerja. Sebenarnya apa sih MT tuh?Pasti temen2 banyak yang pada bertanya2..

Lha ne aku coba jelasin pengertian MT dari referensi yang pernah aku baca dan dari orang2 yang pernah jadi MT..

Jadi MT adalah suatu program yang di dalamnya kita diposisikan untuk mengetahui seluk beluk suatu perusahaan. Dilihat dari kata Trainee, jadi pada dasarnya kita akan ditraining, biasanya si perusahaan akan memberikan training bermacam2 hal yang perusahaan itu sudah bayar mahal untuk mengadakan training tersebut. Jadi ntar kita seperti kuliah ditraining, kadang dikasi kerjaan dan kita tetep digaji lho (enak kan, ud dpt ilmu, dibayar lagi) tapi biasanya istilahnya uang saku yang mungkin nominalnya belum terlalu besar seperti yang kita harapkan. Biasanya training ini selama setahun, tergantung perusahaannya juga, kadang ada yang cuma 6 bulan. Selama training ini juga ada evaluasi / penilaian tiap2 MT, dirangking (makanya saya bilang seperti kuliah), yang hasilnya sebagai rekomendasi perkembangan karir pada saat kontrak/ikatan kerja nanti setelah training.

Jadi nanti setelah training kita akan dikontrak (biasanya gaji ud gede hehe), kadang ada yang diikat 2 thn minimal (tergantung perusahaannya juga). Jadi memang dari awal ud teken kontrak, makanya habis training kita g bisa cabut seenaknya dari perusahaan itu karena mereka ud byrin biaya training mahal2, kalo mo cabut y byr biaya trainingnya tu yg pastinya mahal bgt. Pokoknya menjanjikan ne MT, prkembangan karirnya bisa cepet, kita dibentuk untuk jadi manajer.

Kadang ada juga lowongan yg nyebutin Officer Development Programme (ODP) ne sebenarnya juga sama aja kaya MT. Pokoknya ada lowongan dengan kata Trainee / Development Programme tu kita nantinya ditraining,ok?

Akhir2 ne byk jg lho lowongan MT tapi kadang ada perusahaan yang nyebutin langsung MT-Marketing, jadi kita ditraining khusus dalam bidang marketing (manajer marketing). So, temen2 kalo tertarik MT liat2 perusahaannya juga, ntar kalo perusahaannya g jelas, MT-nya programnya juga g jelas..Jadi kudu hati2 juga, liat seksama lowongannya, dilihat dulu profil perusahaan (gede/kecil, walaupun tergantung pilihan kita), dilihat jobdes dan kualifikasinya, mungkin aja di kualifikasinya disebutkan "tertarik di bidang sales/marketing" atau "berorientasi pada target" nah tuh bisa jadi MT untuk marketing, tapi buat temen2 yang suka+minat marketing g masalah, no probem, jadi kita sesuaiin minat kita jg, ok bro?

Itu tadi sekilas MT dari sepengetahuan saya, saya bukannya sok tahu, cuma membagi pengetahuan dari yang pernah saya baca aja, mungkin ada yang salah dan temen2 mo koreksi bisa, saya malah seneng. Yups, moga2 bisa bermanfaat buat temen2 semua..Wassalam

1 komentar:

  1. wah, makasih banget info dan penjelasanya,,,,
    sangat membantu dan membuka pengetahuan saya tentang MT yg awalnya benar2 tidak saya pahami...
    terimakasih...
    keep posting

    BalasHapus